Hallo Kawan Mama, Salah salah satu paca indra yang memiliki fungsi dan peran yang sangat penting adalah mata. Sebab segala sesuatu yang akan di lakukan membutuhkan bantuan penglihatan agar dapat melakukan aktivitas dengan baik. Namun sudah menjadi hal yang umum bahwa sanya mata kerap sekali mengalami berbagai gangguan penglihatan. Salah satu gangguan penglihatan yang kerap di alami kebanyakan orang adalah mata bintitan. Dalam kondisi ini, beberapa jenis pengobatan di ketahui dapat menjadi solusi untuk mengatasi kondisi mata bintitan.
Gangguan ada fungsi penglihatan pastinya akan menganggu dan membuat aktivitas yang di lakukan menjadi terhambat, mata bintitan adalah salah satu kondisi gangguan penglihatan di mana hampir dari semua orang pernah mengalaminya. Bahkan tidak jarang kondisi ini dapat terjadi hingg lebih dari dua kali. Mata bintitan tidak hanya akan menganggu penglihatan, namun seringkali kondisi ini membuat penderitanya kehilangan rasa percaya diri, terutama ketika hendak bertemu dengan orang lain.
Penampilan pada dasarnya menajdi hal yang penting untuk di perhatikan. Dengan adanya bintit pada mata tentu akan membuat kita menjadi tidak percaya diri lagi untuk berinteraksi dengan orang lain. umumnya kondisi ini terjadi akibat adanya bakteri yang masuk ke mata yang di sebabkan oleh faktor kebersihan yang kurang baik. Akibatnya bakteri mudah masuk ke mata dan menyebabkan mata mengalami bintitan.
Untungnya, mata bintitan bukanlah gangguan penglihatan yang membahayakan kesehatan. Namun tetap saja, kondisi ini perlu untuk segera di tangani agar tidak menganggu pandangan dan membuat rasa percaya diri kembali lagi. Beberapa jenis pengobatan memiliki khasiat untuk mengobati mata yang mengalami bintitan. Nah, pada tulisan kali ini Kawan Mama akan membahas mengenai beberapa jenis pengobatan untuk mengatasi mata bintitan. Simak pnjelasannya sebagai berikut.
Kondisi Mata Bintitan
Istilah mata bintitan meruoakan kondisi yang sering kita dengar dan di percaya terjadi akibat tingkah laku yang buruk, yakni suka mengintip. Namun pada dasarnya, mata bintitan adalah salah satu kondisi gangguan penglihatan yang umum terjadi dan di alami semua orang. Penyebabnya sendiri adalah adanya bakteri yang masuk dan menginfeksi mata. Selain itu, penyumabatanpada kelenjar minyak juga menjadi penyebab mata bintitan.
Pada dasarnya, mata bintitan atau dalam dunia medis leih di kenal dengan istilah hordeolum atau stye, merupakan kondisi peradangan yang terjadi pada kelenjar minyak yang ada di mata. Kelenjar minyak yang ada di mata memiliki peran dan fungsi untuk menjadi jalur pembuangan bagi kotoran hingga sel kulit mati dan bakteri yang ada di mata. beberapa hal tersebut seringkali menjadi penyebab yang menyumbat kelenjar minyak sebagai jalur pembuangan.
Penyumbatan pada kelenjar minyak akan membuat pembengkakan sehingga bakteri dalam mata akan mudah berkembang dan menyebabkan kondisi kelenjar minyak mengalami infeksi. Infeksi tersebut akan menyebabkan peradangan atau inflamasi pada kelanjar minyak yang membuat munculnya benjolan pada kelopak mata, atau yang di kenal dengan istilah bintit. Meskipun bintitan kerap muncul pada di luar dari kelopak mata bagian atas, namun ternyata, bintitan juga dapat muncul pada bagian bawah kelopak mata
Munculnya bintit di area kelopak mata bahkan dapat di alami oleh kelopak mata bagian luar. Kondisi ini akan memberikan rasa sakit yang lebih parad jika di bandingkan dengan bintitan yang muncul pada kelopak mata bagian luar. Selain itu, mata bintitan umumnya juga akan menyebabkan berbagai gejala yang menjadi keluhan bagi para penderintanya. Salah satunya adalah kondisi pandangan yang terganggu dan adanya rasa perih atau nyeri.
Gejala Mata Bintitan
Mata yang mengalami kondisi bintitan akan menimbulkam kondisi di mana mata mengalami berbagai gejala yang tidak normal. Gejala-gejala tesebut merupakan dampak inflamasi atau perdangan yang terjadi pda kelenjar minyak. Berikut adalah beberapa gejala yang muncul akibat kondisi mata bintitan.
- Rasa sakit
- Mata gatal
- Rasa perih
- Kelopak mata membangkak
- Mata dan kelopak mata memerah
- Kondisi mata menjadi berair
- Muncul kerak di sekitar area mata
- Adanya rasa nyeri, terutama ketika sedang berkedip
Jenis Pengobatan Untuk Mengatasi Kondisi Mata Bintitan
Pada dasarnya, beberapa pengobatan alami seringkali di gunakan untuk mengonati kondisi mata yang sedang bintitan. Namun tidak jarang pengobatan-pengobatan alami yang sudah di lakukan tidak juga membuahkan hasil yang memuaskan. Karenannya tidak jarang orang yang beralih dan mencari obat yang ampuh untu mengatasi kondisi mata yang mengalami bintitan.
Dalam penggunaan obat untuk mengatasi mata bintian sendiri pada dasarnya teredia banyak pilihan obat. Namun dalam penggunaannya, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter dan gunakan jenis obat mata sesuai dengan resep dari sokter. Hal ini bertujuan untuk keamanan agar tidak terjadi kondisi-kondisi yang tidak di inginkan. Berikut adalah beberapa jenis obat untuk mengatasi kondisi mata bintitan.
-
Obat Antibiotic
Obat anti biotik adalah salah satu obat yang umum ya g juga seringkali di resepkan oleh dokter untuk mengatasi berbagai jenis penyakit. Antibiotic juga di sarankan untuk di gunakan untuk mangatasi kondisi mata yang mengalami bintitan. Di lansir dari lama MayoClinic Biasanya dokter akan menyarankan untuk menggunakan obat tetes mata antibiotic atau krim antibiotic dalam bentuk tablet atau pil.
Beberapa kondisi menyebutkan bahwa infeksi dan pembengkakan pada kelopak mata berisiko kian berlanjut hingga menyebar keluar area kelopak mata. Pada kondisi ini, umumnya dokter akan merekomendasikan antibiotic dalam bentuk tablet atau pil. Selain itu, penggunaan obat antibiotic biasanya akan di sertai dengan penggunaan salep atau krim untuk meredakan infeksi pada kelopak mata.
-
Obat Pereda Nyeri
Beberapa gejala akan muncul akibat kondisi mata bintitan, salah satunya adalah munculnya rasa nyeri pada mata dan kelopak mata. bahkan dlam kasus yang lebih serius, penderita mata bintitan dapat mengalami demam hingga kelelahan akibat mata bintitan. Maka untu mengatasi gejala-gejala yang muncuk akibat mata bintitan adalah dengan menggunakan obat Pereda nyeri sementara terlebih dahulu.
Untuk mengkonsumsi obat Pereda nyeri sendiri, pada dasarnya akan lebih baik jika mengkonsumsi obat Pereda nyeri sesuai dengan resep dari dokter. Hal ini bertujuan untuk mencegah risiko penggunaan obat nyeri secara sembarangan. Namun ada beberapa jenis obat neyri yang umum di gunakan pada kondisi ini. Seperti ibuprofen, acetaminophen atau parasetamol. Namun untuk lebih berhati-hati, maka sebaiknya konsultasikan terlabih dahulu sebelum menggunakan obat anti nyeri. Selain itu, pastikan gunakan obat anti nyeru sesuai dengan resep yang di berikan, serta aturan pada kemasan.
-
Suntik Steroid
Suntik steroid pada dasarnya merupakan obat yang cenderung ampuh untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit yang cukup ringan. Dengan menyuntikan obat steroid maka dapat membantu tubuh menyembuhkan dirinya sendiri dengan lebih cepat. Selain itu, beberapa dokter mungkin menyuntikan steroid sebagai obat mata bintian yang akan berfungsi mempercepat proses penyembuhan dan mengurangi rasa nyeri akibat bintitan.
Selain dalam bentuk cairan yang di suntikkan, obat steroid juga tersedia dalam bentuk krim tropical dan juga obat tetes mata. kedua jenis obat steroid tersebut dapat di gunakan sebagai pilihan untuk menggunakan atau menginjeksikan obat steroid untuk membantu mempercepat proses pemulihan mata akibat kondisi bintitan.
-
Operasi
Apabila jenis pengobatan di atas tidak juga membuahkan hasil dan kondisi mata yang mengalami bintitan tidak kunjung membaik dalam waktu yang cukup lama, maka biasanya dokter akan merekomendasikan untuk melakukan tindakan operasi atau pembedahan. Metode ini umumumnya akan di lakukan untuk menangani kondisi mata bintitan yang sudah cukup serius, akut atau kronis.
Metode operasi akan di lakukan degan mengatasi luka kecil di dalam kelopak mata untuk dapat mengeluarkan cairan (nanah) di dalamnya. Umumnya, metode operasi yang akan di lakukan menggunakan prosedur yang cukup sederhana. Yakni dengan langkah anestesi local yang bertujuan untuk mengerikngkan mata bintitan. Dengan mengeringkan mata bintitan juga dapat mencegah kondisi mata bintitan agar tidak terulanh kembali di kemudian hari.
Pada dasarnya mata bintitan adalah salah satu kondisi gangguan penglihatan yang biasanya tidak membahayakan bagi kesehatan tubuh atau bahkan risiko kebutaan. Namun kondisi ini akan membuat penderitanya kesulitan dalam melihat, serta berbegai gejala yang tidak mengenenakkan dan membuat rasa percaya diri menurun. Beberapa jenis pengobatan alami dapat di lakukan untuk mengobati kondisi mata bintitan. Namun apabila jenis pengobatan alami yang di lakukan tidak membuahkan hasil, maka umumnya jenis pengobatan di atas dapat di lakukan sebagai penanganan kondisi mata bintitan.
Demikian penjelasan dari Kawan Mama mengenai jenis pengobatan untuk mengatasi kondisi mata bintitan. Dalam menanganai kondisi mata bintitan, agar lebih aman maka sebaiknya konsultasikan dan periksakan terlebih dahulu kondisi mata ke dokter. Hal ini untuk mencegah penaganan yang salah serta penggunaan metode dan obat yang tepat dalam upaya mengatasi mata bintitan.
Semoga tulisan ini dapat membantu dan bermanfaat. . .
Sumber :
- Orami
- Sehatq